MEMBUAT ES KRIM PUDING DI RUMAH : Ice Cream Pudding Homemade



Hari libur seperti ini enaknya berkreasi didapur membuat sesuatu yang lezat memanjakan lidah.
Kali ini saya akan membuat Ice Cream Pudding. Sebenarnya saya belum tau yang dimaksud dengan Ice Cream Pudding. Tapi sudah ada bayangan eskrim itu seperti apa, dan puding itu seperti apa. Jadi saya mencoba meng"kawin"kan keduanya .
Bahan- bahan yang saya punya dan saya siapkan  adalah :
3 sdm tepung maizena
3 sdm susu bubuk
3 sdm SKM
6 sdm Gula pasir
9 gelas belimbing air putih
Semua bahan dijadikan satu diaduk, kemudian dipanaskan sambil terus diaduk. Kalau sudah mulai meletup, matikan api sambil terus di aduk sampai uap panas hilang.
Masukkan ke freezer selama 3 jam. Kemudian keluarkan dari freezer. Kemudian di mixer dengan bahan tambahan 1 gelas susu cair sampai mengembang.
Kemudian masukkan ke tiap-tiap adonan ke cup puding sebanyak 2 sendok makan. Lalu masukkan lagi ke freezer selama 3 jam.
Siap disajikan dan dinikmati oleh seluruh anggota keluarga.
Bisa jadi 25 cup pudding kecil. Bisa jadi peluang usaha buat yang sedang bingung mencari peluang usaha. 
Selamat mencoba 

NEW POST

Rahasia Pluit Wasit Pertandingan Sepak Bola yang Harus Kalian Tahu

Source : Dall-e - www.bing.com Priiit...!!! Itu memang suara pluit, tapi bukan pluit wasit sepak bola ya.# Siapa nih pembaca disini yang mer...

Rekomendasi

Popular Posts